html hit counter Berbagai Judul, Berbagai Potensi: Tips Memilih Judul Skripsi Yang Tepat - Universitas Dian Nusantara

Berbagai Judul, Berbagai Potensi: Tips Memilih Judul Skripsi Yang Tepat

21 Februari 2025

Skripsi merupakan sebuah karya tulis ilmiah yang dibuat berdasarkan kajian penelitian kepustakaan atau studi banding terhadap beberapa ranah permasalahan, baik teoritis maupun praktikal seperti kebijakan dan penerapan. Skripsi dapat dijumpai dalam bentuk kualitatif (pemahaman dan penjelasan fenomena suatu konteks) dan quantitatif (penjelasan data penelitian melalui pengelolaan data secara matematis). 

Umumnya, judul skripsi merupakan bagian tersulit yang akan ditetapkan oleh mahasiswa karena beberapa faktor seperti; 

  1. Kekhawatiran Referensi

  2. Kompleksitas Scope Penelitian

  3. Kebingungan Pengelolaan Materi

  4. Kebingungan Pembahasan 

Mencari dan menetapkan judul pada dasarnya merupakan langkah terpenting, karena judul merupakan tahap awal sekaligus pondasi keseluruhan badan skripsi beserta metodologinya. Tingkat kompleksitas dalam pembuatan judul yang awalnya sulit, kenyataannya dapat ditemukan di lingkungan sekitar dari hal-hal terkecil seperti; permasalahan manajemen, stratifikasi sosial, optimasi tata kota dalam mengatur drainase, dan lain-lain. 

Judul yang baik tidak hanya mencerminkan keseluruhan isi skripsi, namun juga harus memiliki orisinalitas. Hal tersebut agar tidak hanya skripsi dapat memberikan relevansi dengan bidang studi terkait, namun juga mencerminkan otentisitas seorang akademisi dalam memecahkan masalah ataupun menyumbangkan idenya.

Berikut beberapa pertimbangan yang dapat menjadi bahan acuan maahsiswa dalam menentukan judul;

  1. Judul harus bisa menggambarkan prediksi akhir serta isi argumen penelitian

  2. Judul yang baik tidak hanya catchy atau memikat, namun juga jelas, singkat, padat dan aktual

  3. Judul wajib mencerminkan nada penulisan sekaligus scope penelitian. Ini karena umumnya judul merupakan “peta konsep” atau cetak biru dari keseluruhan pembahasan

  4. Judul harus memuat kata kunci penting agar lebih mudah ditemukan. Hal ini sangat bermanfaat terlebih lagi jika hasil riset mahasiswa dapat diberikan ke pihak LLDikti atau Biro Karir dan Alumni sebagai bentuk penyimpanan database

Demi memudahkan mahasiswa dalam memilih topik skripsi yang tepat, berikut beberapa tips dan tricks yang diharapkan dapat memudahkan mahasiswa dalam mengajukan skripsi hingga tahapan sidang proposal;

  1. Kenali Minat dan Keahlian

Topik yang sesuai dengan minat dan keahlian cenderung menjadi fokus utama yang dapat dipertimbangkan mahasiswa. Jika mahasiswa secara pribadi menyukai topik sekaligus sangat ingin tahu akar suatu permasalahan secara mendetail, maka pembuatan judul skripsi serta pengarahan pembahasan kedepannya akan relatif lebih mudah dikerjakan. Selain itu, penting bagi mahasiswa untuk memastikan bahwa mereka memiliki pengetahuan dasar yang memadai untuk mengembangkan argumen judul mereka.

  1. Identifikasi Permasalahan Dengan Baik

Carilah permasalahan yang ada disekitar atau sesuai bidang studi keahlian anda. Perhatikan sekeliling demi menemukan isu hangat yang sedang dibahas sekaligus permasalahan yang belum menemukan solusi yang memadai. Dengan memperhatikan permasalahan sekeliling tidak hanya sebuah skripsi menjadi syarat kelulusan, namun skripsi anda mungkin akan menjadi sebuah breakthrough bagi penerus penelitian selanjutnya terhadap topik yang anda bahas agar memberikan manfaat secara menyeluruh.

  1. Lakukan Riset Awal Terhadap Topik dan Berdiskusilah Dengan Dosen Pembimbing

Riset umumnya memiliki unsur novelty atau keunikannya tersendiri. Sebelum anda menetapkan judul skripsi, mulailah dengan banyak mencari referensi bacaan demi mencari celah pengembangan untuk argumen skripsi kedepannya dari apa yang sudah dibaca. Selain itu, jangan ragu untuk turut menjalin komunikasi yang baik dengan para dosen pembimbing. Dosen pembimbing dapat memberikan perspektif yang kemungkinan tidak anda ketahui sekaligus memberikan perbaikan agar topik anda lebih terarah sehingga dapat memudahkan pembuatan skripsi.

  1. Pilih Judul yang Tepat dan Terangkum

Hindarilah judul yang bersifat terlalu umum atau terlalu panjang. Dengan judul yang spesifik dan jelas, pembaca akan lebih mudah memahami inti penelitian kamu. Misalnya, jika topiknya tentang media sosial, sebaiknya tentukan platform atau aspek tertentu yang akan diteliti. Judul yang spesifik juga akan membantu kamu untuk menjaga penelitian tetap fokus dan terarah.

  1. Sesuaikan dengan Sumber Daya yang ada dan dapat Anda akses

Pastikan bahwa anda memiliki waktu, data dan sumber daya yang memadai untuk meneliti sebuah topik. Salah satu Permasalahan utama yang bermunculan dari penelitian secara umum baik skripsi maupun karya tulis ilmiah pada umumnya, adalah aksesibilitas sumber daya dan narasumber. Judul yang cenderung berbelit dapat dengan mudah mengecohkan dan bahkan membingungkan tahapan penulisan argumen skripsi secara berangsur-angsur. 

Selain itu, pertimbangan judul juga akan mempengaruhi effort yang dibutuhkan dalam menentukan metode penelitian, potensi narasumber yang diperlukan, penggunaan alat yang dilibatkan, serta kalkulasi anggaran penelitian anda. 

Dengan mengetahui pembuatan judul yang baik, tidak hanya beban mahasiswa dapat diringankan dalam menulis argumen namun strukturalisasi penulisan juga akan lebih terarah dengan baik. 

Dalam rangka mengoptimalisasikan teknik penulisan penelitian yang tepat, UNDIRA juga turut mengadakan berbagai coaching bagi mahasiswa maupun dosen. Biro Karir dan Alumni UNDIRA sebagai salah satu fasilitator penyimpanan database penelitian mahasiswa juga turut berperan aktif dalam menyimpan hasil riset dan karya yang telah dihasilkan mahasiswa UNDIRA dalam career portal platformnya. 

Diharapkan artikel ini juga dapat menjadi referensi bagi mahasiswa Universitas Dian Nusantara (UNDIRA) yang sedang menempuh tugas akhir maupun sedang merencanakan kegiatan penulisan proposal Program Kreativitas Mahasiswa (PkM).

(Kornelia Johana Dacosta / Humas UNDIRA)

Press Contact :

Biro Humas & Sekretariat Universitas Dian Nusantara

[email protected]

Facebook : www.facebook.com/undiraofficial
Instagram : www.instagram.com/undiraofficial
Twitter : www.twitter.com/undiraofficial
www.undira.ac.id

Lainnya

Kampus Tanjung Duren

Jln. Tanjung Duren Barat II No. 1

Grogol, Jakarta Barat. 11470

Kampus Green Ville

JIn. Mangga XIV No. 3

Kampus Cibubur

Jln. Rawa Dolar 65

Jatiranggon Kec. Jatisampurna, Bekasi. 17432