Sambutan Dekan Fakultas Teknik dan Informatika
Desi Ramayanti, S.Kom., M.T.

Dekan FTI
Desi Ramayanti, S.Kom., M.T.

Dekan FTI
Desi Ramayanti, S.Kom., M.T.

Sambutan Dekan Fakultas Teknik dan Informatika.
Selamat datang di website Fakultas Teknik dan Informatika Universitas Dian Nusantara,
Puji Syukur senantiasa kita panjatkan kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, atas limpahan Rahmat dan HidayahNya kepada kita semua, semoga kita semua selalu dalam keadaan sehat wal’afiat, dan semoga kita semua selalu diberikan kemampuan untuk berperan serta dalam membangun bangsa melalui bidang Pendidikan Tinggi.
Fakultas Teknik dan Informatika Universitas Dian Nusantara (FTI-UNDIRA), pada saat ini mengelola 4 program Studi, yaitu Program Sarjana Program Studi Teknik Mesin, Program Sarjana Program Studi Teknik Elektro, Program Sarjana Program Studi Teknik Sipil dan Program Sarjana Program Studi Teknik Informatika. *Kami bersyukur bahwa saat ini semua program studi tersebut telah Terakreditasi dari BAN-PT.*
FTI-UNDIRA mempunyai Visi “Menjadi fakultas terdepan dalam pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat di bidang teknologi dan rekayasa yang berlandaskan pada inovasi, keberlanjutan, dan pengembangan sumber daya manusia yang unggul, berdaya saing nasional, dan berwawasan global, serta berkontribusi signifikan terhadap kemajuan industri dan kewirausahaan pada tahun 2030”.
Sebagai Fakultas yang terus berkembang, FTI-UNDIRA kini melangkah dengan pedoman *Rencana Strategis (Renstra) 2024-2029. Renstra ini merupakan turunan dan penjabaran langsung dari Renstra Universitas Dian Nusantara 2024-2029 serta disusun berdasarkan evaluasi diri capaian Renstra FTI 2019-2024. Komitmen kami berfokus pada implementasi kurikulum berbasis **Outcome-Based Education (OBE)* dan penguatan siklus *Penjaminan Mutu (PPEPP)* untuk memenuhi standar akreditasi nasional, khususnya dari Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM) Teknik dan LAM INFOKOM. Hal ini menunjukkan komitmen FTI-UNDIRA untuk terus meningkatkan kualitas proses pengelolaannya dalam upaya memberikan bekal para lulusan memasuki dunia kerja, selaras dengan Tata Nilai Universitas yaitu *Visioner, Integritas, dan Profesional*.
Pada saat ini kreativitas dan inovasi menjadi kunci penting untuk turut serta ambil bagian dalam pembangunan Pendidikan tinggi di Indonesia yang berkelanjutan. Oleh karena itu, FTI-UNDIRA terus mengembangkan kurikulum Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM) berpedoman pada keputusan Mendikbud nomor: 3 tahun 2020 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi. Di dalamnya memberikan fasilitas kepada mahasiswa yang telah semester ke 5 untuk:
(1) belajar 1 semester pada program studi lain di dalam Universitas,
(2) belajar 1 atau 2 semester pada program studi yang sama atau berbeda pada perguruan tinggi lain,
(3) belajar 1 atau 2 semester belajar di luar perguruan tinggi.
Sebagai implementasi dari kurikulum MBKM, maka FTI-UNDIRA melalui Universitas telah mengembangkan kerja sama dengan berbagai mitra perguruan tinggi maupun industri untuk menunjang pelaksanaan program kurikulum MBKM.
Dengan potensi yang dimiliki, FTI-UNDIRA terus berikhtiar meningkatkan kualitas pengelolaan dengan dukungan Sistem Manajemen Mutu Internal dalam penyelenggaraan tridharma, semakin meneguhkan komitmen FTI-UNDIRA untuk mempersiapkan lulusan sebagai pemimpin di masa depan.
FTI-UNDIRA akan selalu menghasilkan lulusan sarjana teknik sesuai program studinya, dengan jiwa kewirausahaan yang kuat, mandiri dan berdaya saing tinggi, serta bersifat inovatif dan mampu melihat peluang usaha, sejalan dengan visi fakultas yang berfokus pada kemajuan industri dan kewirausahaan.
Seiring dengan berkembangnya teknologi informasi komunikasi, maka dengan laman website ini diharapkan bisa menjadi media komunikasi yang efektif antara pihak fakultas dengan mahasiswa, dan semua pemangku kepentingan melalui kegiatan Tridarma, kegiatan mahasiswa, serta berbagai informasi terbaru termasuk informasi pekerjaan dan beasiswa.
Terima kasih atas kunjungan Anda.
Desi Ramayanti, S.Kom., M.T.
Dekan Fakultas Teknik dan Informatika Universitas Dian Nusantara.
Kampus Tanjung Duren
Jln. Tanjung Duren Barat II No. 1
Grogol, Jakarta Barat. 11470
Kampus Green Ville
JIn. Mangga XIV No. 3
Kampus Cibubur
Jln. Rawa Dolar 65
Jatiranggon Kec. Jatisampurna, Bekasi. 17432