html hit counter Perjuangan Dalam Dunia Akademis: Kewajiban dan Jiwa Seorang Mahasiswa - Universitas Dian Nusantara

Perjuangan Dalam Dunia Akademis: Kewajiban dan Jiwa Seorang Mahasiswa

08 November 2024

Dalam dunia akademik, mahasiswa memiliki peran krusial sebagai agent of change, yang diharapkan mampu memberi kontribusi nyata bagi kemajuan bangsa. Dengan peran besar ini, mindfulness atau kesadaran penuh akan kewajiban dan tanggung jawab menjadi penting bagi mahasiswa dalam menjalani kehidupan perkuliahan. 

Manajemen waktu menjadi pondasi penting dalam kehidupan mahasiswa untuk menghadapi tuntutan akademis. Di Universitas Dian Nusantara, para mahasiswa diajarkan pentingnya visi, integritas, dan profesionalisme dalam setiap aspek pendidikan. Dalam wawancara dengan beberapa wisudawan Universitas Dian Nusantara, mereka berbagi pengalaman tentang bagaimana memanfaatkan waktu dengan sebaik mungkin dalam rangka mencapai keberhasilan.

Rodika Utama, S.T., salah satu wisudawan terbaik UNDIRA, menegaskan bahwa kemampuan beradaptasi menjadi kunci penting dalam menghadapi perubahan cepat di era industri 4.0. Pernyataan ini menunjukkan bahwa mahasiswa harus terus mengasah kemampuan adaptasi agar siap menghadapi perubahan yang tak terduga. 

Universitas Dian Nusantara menekankan pengajaran berlandaskan nilai profesionalisme, yang menjadi pedoman penting bagi setiap mahasiswa. Materi kuliah disusun secara optimal untuk mendukung pembelajaran sesuai dengan Kurikulum Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) yang diterapkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Mulai dari Outcome-Based Education (OBE), Penyesuaian dengan Kebutuhan Industri dan Perkembangan Teknologi hingga Project-Based Learning (PBL) dan Riset Mandiri menjadi prinsip utama yang biasanya dijadikan dasar dalam menyusun materi kuliah di perguruan tinggi.

Sebagai mahasiswa UNDIRA, moral integritas adalah landasan utama kesuksesan, mencerminkan komitmen dan dedikasi dalam menjalankan setiap aktivitas. Nilai ini mendorong mahasiswa untuk mengikuti perkuliahan dengan penuh tanggung jawab, menciptakan kesadaran dalam memenuhi setiap kewajiban akademis dengan sikap yang konsisten dan penuh integritas.

Pada acara Wisuda Kedua Universitas Dian Nusantara, Bapak Ir. Bagus Irawan, MBA., Staf Ahli Direksi PT PLN dan PT Energi Primer Indonesia, menyampaikan pentingnya memiliki arah dan motivasi yang jelas dalam menjalani setiap langkah. Menurut beliau, memahami alasan dan tujuan dari setiap langkah membuat mahasiswa lebih fokus, konsisten, dan mampu mengarahkan energi serta kemampuan dengan optimal. Pandangan ini mempertegas pentingnya tujuan hidup dalam menjaga semangat dan ketekunan di dunia akademis.

Salah satu wisudawan Ghea Ayudianti, S.IKom., juga menyarankan agar mahasiswa tidak menyerah pada hambatan emosional yang mungkin muncul selama perkuliahan karena pada akhirnya, setiap upaya akan berbuah hasil yang bermanfaat di masa depan.

Sebagai agent of change, mahasiswa diharapkan mampu membawa perubahan positif bagi lingkungan dan masyarakat sekitar. Semangat belajar, berinovasi, dan keinginan untuk berkontribusi lebih jauh adalah modal penting bagi mahasiswa untuk menjadi bagian dari solusi di masa depan. Peran ini tidak hanya berdampak pada diri mereka sendiri tetapi juga bermanfaat bagi lingkungan sosial dan bangsa secara keseluruhan. Kesadaran bahwa pendidikan yang dijalani saat ini akan membuahkan hasil jangka panjang dapat memotivasi mahasiswa untuk terus berusaha dan berkontribusi dalam setiap kesempatan yang ada.

Perjalanan akademis adalah momen penting bagi mahasiswa untuk belajar, mengasah kemampuan, dan mempersiapkan diri bagi masa depan. Dalam mengemban perkuliahan perlu diingat bahwa gelar akademik bukanlah sebuah aksesoris semata, namun juga merupakan simbol integritas dan perjuangan seorang mahasiswa melalui komitmennya. Komitmen dan keyakinan bahwa setiap langkah yang ditempuh akan memberikan hasil adalah fondasi utama yang akan membentuk mahasiswa sebagai individu yang tidak hanya berpengetahuan, tetapi juga berkarakter kuat. 

(Sekar Ayu/ HUMAS UNDIRA)

Press Contact :

Biro Humas & Sekretariat Universitas Dian Nusantara

[email protected]

Facebook : www.facebook.com/undiraofficial
Instagram : www.instagram.com/undiraofficial
Twitter : www.twitter.com/undiraofficial
www.undira.ac.id

Lainnya

Kampus Tanjung Duren

Jln. Tanjung Duren Barat II No. 1

Grogol, Jakarta Barat. 11470

Kampus Green Ville

JIn. Mangga XIV No. 3

Kampus Cibubur

Jln. Rawa Dolar 65

Jatiranggon Kec. Jatisampurna, Bekasi. 17432