Melalui Wisuda dan Dies Natalis, Kampus UNDIRA Tegaskan Komitmen Peduli Masyarakat Disabilitas

Pendidikan merupakan hak yang wajib didapatkan semua kalangan di seluruh dunia. Sebagai negara yang mempunyai visi untuk menyejahterakan rakyatnya demi masa depan emas, Indonesia mempunyai kewajiban untuk memberikan pengetahuan bagi seluruh kalangan dalam berbagai jenjang pendidikan. Tentunya kalangan disabilitas turut menjadi fokus yang patut diperhatikan, tidak ada alienasi dalam hak mendapatkan jenjang pendidikan terbaik.
Indonesia memiliki aturan dalam mendukung para pelajar disabilitas, yang tertuang pada pasal UU No. 20 Tahun 2003 menjelaskan bahwa pendidikan bagi semua warga negara, termasuk penyandang disabilitas, merupakan Hak Asasi Manusia dan patut dijamin oleh negara. Selain itu, PerPu No. 13 Tahun 2020 turut mendorong emansipasi terhadap dukungan pendidikan untuk disabilitas melalui penjaminan aksesibilitas, penyediaan sumber daya serta pengembangan kurikulum yang sesuai.
Menurut, Bapak Muhadjir Effendy melalui laman KEMENKO PMK; “Penyandang disabilitas harus mendapatkan hak untuk mendapatkan layanan pendidikan yang bermutu pada semua jalur, jenjang, dan jenis pendidikan secara inklusif dan khusus”. Komitmen serta layanan terhadap kaum disabilitas merupakan tolak ukur terhadap kemajuan sebuah bangsa.
Sebagai salah satu misi untuk mendorong peran serta seluruh civitas akademika secara aktif dalam mengembangkan potensi mahasiswa, Universitas Dian Nusantara (UNDIRA) memiliki komitmen yang kuat dalam mendukung pendidikan inklusif bagi semua kalangan, termasuk masyarakat disabilitas. Sebagai institusi pendidikan yang terus berkembang, UNDIRA menyadari bahwa akses terhadap pendidikan adalah hak setiap individu, tanpa terkecuali.
Dengan pemahaman ini, UNDIRA telah mengembangkan berbagai inisiatif untuk memastikan bahwa mahasiswa disabilitas mendapatkan kesempatan yang sama untuk belajar dan berkembang di lingkungan akademik yang kondusif.
Dalam acara Dies Natalis ke-5 sekaligus pelepasan para wisudawan UNDIRA kedua di ICE-BSD, 19 Oktober 2024, nampak terlihat kegembiraan para wisudawan termasuk kedua wisudawan penyandang disabilitas yakni; sdri. Amelia Zuhalmi dan sdr. Jabar. Walaupun dengan kondisi yang terbatas, mereka berhasil menyelesaikan perkuliahan dengan baik hingga hari wisuda. Dengan support keluarga beserta dukungan pendidikan UNDIRA, mereka dapat hadir dalam wisuda dengan bangga sebagai lulusan Fakultas Bisnis dan Ilmu Sosial UNDIRA.
Tentunya semangat kedua mahasiswa tersebut selaras dengan wacana yang diberikan oleh Prof. Toni Toharudin, S.Si., M.Sc., selaku Kepala LLDIKTI Wilayah III DKI Jakarta, dimana dunia akademik memanglah tidak mudah dilalui. Banyak tantangan yang akan dihadapi beserta pengorbanan yang harus dilalui, dan dunia luar tentunya akan memiliki tantangan yang lebih besar. Namun dengan kegigihan dan semangat pantang menyerah, lulusan UNDIRA akan mampu menjadi agent of change tidak hanya bagi diri sendiri namun bagi orang lain disekitar mereka.
Kekurangan yang dimiliki seseorang bukan sebuah pemutus harapan dan penentu masa depan yang suram. Keterbatasan tidak menghalangi mereka untuk mencapai tujuan yang lebih tinggi, dan kesadaran ini sering mendorong seseorang untuk berusaha lebih keras. “Sebuah perubahan kecil yang positif bisa membentuk pondasi yang kuat untuk masa depan yang lebih baik”, ujar Prof. Toni Toharudin, S. Si., M.Sc.
Komitmen Universitas Dian Nusantara (UNDIRA) dalam mendukung pendidikan yang inklusif, termasuk bagi kaum disabilitas, merupakan langkah nyata menuju terciptanya kesempatan belajar yang setara bagi semua kalangan. Dengan menyediakan fasilitas yang memadai serta program pendidikan yang adaptif, UNDIRA terus berupaya mewujudkan lingkungan akademik yang ramah dan mendukung perkembangan potensi setiap individu, tanpa terkecuali. Hal ini membuktikan bahwa pendidikan berkualitas adalah hak bagi semua orang, tanpa memandang keterbatasan, karena pendidikan merupakan hak bagi setiap taraf sosial.
(Danang Respati Wicaksono / HUMAS UNDIRA)
Press Contact :
Biro Humas & Sekretariat Universitas Dian Nusantara
Facebook : www.facebook.com/undiraofficial
Instagram : www.instagram.com/undiraofficial
Twitter : www.twitter.com/undiraofficial
www.undira.ac.id

Kampus Tanjung Duren
Jln. Tanjung Duren Barat II No. 1
Grogol, Jakarta Barat. 11470
Kampus Green Ville
JIn. Mangga XIV No. 3
Kampus Cibubur
Jln. Rawa Dolar 65
Jatiranggon Kec. Jatisampurna, Bekasi. 17432