Kuliah Praktek Table Manner: Mempersiapkan Mahasiswa di Dunia Profesional

Praktik Table Manner dan Grooming sangat penting dipelajari sebagai mahasiswa Public Relations. Table manner merupakan bagian dari etika profesional yang harus dimiliki oleh seorang Public Relations. Menguasai tata cara makan formal dapat memberikan kesan positif dalam acara resmi, pertemuan bisnis, atau jamuan makan. Keterampilan ini menunjukkan bahwa seseorang memiliki pemahaman mendalam tentang sopan santun dan etiket, yang sangat dihargai dalam lingkungan profesional. Sedangkan Grooming merupakan elemen penting dalam dunia Public Relations, karena penampilan fisik sering kali merupakan kesan pertama yang didapatkan orang lain. Mahasiswa yang terlatih dalam grooming cenderung memiliki penampilan yang rapi, profesional, dan menarik. Ini tidak hanya meningkatkan citra diri mereka, tetapi juga meningkatkan kepercayaan diri yang esensial dalam interaksi profesional.
Pada hari Sabtu, 06 Juli 2024, mahasiswa Ilmu Komunikasi Konsentrasi Public Relation Universitas Dian Nusantara (UNDIRA) melaksanakan kuliah praktek Table Manner dengan tema “Enhance Your Networking and Grooming Skills for Future Professional Public Relations” di Jambuluwuk Hotel and Resort Bogor. Kegiatan ini merupakan bagian dari mata kuliah Profesional Image yang diikuti oleh 100 mahasiswa dari empat kelas.
Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh jajaran pimpinan Fakultas Bisnis dan Ilmu Sosial, di antaranya Ibu Sigit Mareta, SE., M.Ak., sebagai delegasi perwakilan dari Dekan Fakultas Bisnis dan Ilmu Sosial, Ibu Sri Hesti, S.Ikom., M.Ikom., Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi, dan Ibu Anna Nurjanah, S.Ikom., M.A., Sekretaris Program Studi Ilmu Komunikasi UNDIRA. Kehadiran para pimpinan fakultas ini menunjukkan dukungan penuh terhadap kegiatan yang bertujuan mempersiapkan mahasiswa menghadapi dunia profesional.
Dalam sambutannya Ibu Sigit Mareta, SE., M.Ak menyampaikan pentingnya Networking dan Grooming “Meningkatkan kemampuan networking tidak hanya membuka peluang dan informasi berharga, tetapi juga dapat menjadi fondasi dalam membangun hubungan yang baik untuk karier di masa depan. Sementara itu, grooming bukan sekadar mengenai tata cara di meja makan, tetapi lebih pada penampilan dan kepercayaan diri.”
Selain praktek Table Manner, acara ini juga diisi dengan berbagai sesi bermanfaat. Dr. Rosmawaty Hilderiah Pandjaitan, S.Sos., M.T., memberikan kuliah tamu tentang Grooming, memberikan wawasan kepada mahasiswa mengenai pentingnya penampilan profesional dalam dunia kerja. Selain itu, Bapak Cahyadi, General Manager Jambuluwuk Hotel and Resort Bogor, memberikan motivasi kepada para mahasiswa untuk siap menghadapi tantangan dunia profesional. Sesi ini sangat inspiratif dan memotivasi mahasiswa untuk terus mengembangkan diri.
Tidak kalah penting, Dra. Rita Irawati Pangestu, seorang Trainer Table Manner, juga hadir memberikan pelatihan khusus mengenai tata cara makan formal. Pelatihan ini sangat penting bagi mahasiswa yang nantinya akan terjun ke dunia Public Relations, di mana etika makan dan tata cara bersosialisasi dalam acara resmi merupakan bagian dari keterampilan profesional yang harus dimiliki.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, mahasiswa diharapkan tidak hanya memahami teori, tetapi juga memiliki keterampilan praktis yang dapat diaplikasikan dalam situasi nyata. Serta membantu mereka untuk lebih mudah beradaptasi dalam berbagai lingkungan kerja yang menuntut profesionalisme dan keterampilan interpersonal.
Kuliah praktek Table Manner ini merupakan langkah konkret UNDIRA dalam mempersiapkan mahasiswa untuk sukses di dunia profesional, terutama dalam bidang Public Relations.
(Sekar Ayu Putri / Humas UNDIRA)
Press Contact :
Biro Humas & Sekretariat Universitas Dian Nusantara
Facebook : www.facebook.com/undiraofficial
Instagram : www.instagram.com/undiraofficial
Twitter : www.twitter.com/undiraofficial
www.undira.ac.id

Kampus Tanjung Duren
Jln. Tanjung Duren Barat II No. 1
Grogol, Jakarta Barat. 11470
Kampus Green Ville
JIn. Mangga XIV No. 3
Kampus Cibubur
Jln. Rawa Dolar 65
Jatiranggon Kec. Jatisampurna, Bekasi. 17432