Mendorong Mahasiswa Dalam Berinovasi: Biro Kemahasiswaan Adakan Coaching Penulisan Proposal PKM

Jakarta, 17 Februari 2025 - Dalam upaya meningkatkan kompetensi Sumber Daya Mahasiswa Universitas Dian Nusantara (UNDIRA), Biro Kemahasiswaan UNDIRA menyelenggarakan program Coaching Program Kreativitas Mahasiswa (PKM): Penulisan Proposal PKM Mahasiswa UNDIRA 2025/2026.
Menurut Kepala Biro Kemahasiswaan UNDIRA, bpk. Rengga Sendrian Rengga Sendrian, M.Hum, acara ini bertujuan untuk mengorientasikan mahasiswa agar adaptif, kompetitif, fleksibel, dan produktif melalui transformasi Pendidikan Tinggi. Harapannya, mereka dapat menjadi lulusan yang berdaya saing tinggi sekaligus berbudi pekerti kepada masyarakat. Mahasiswa dapat menulis proposal PKM untuk memperoleh bantuan riset atau penelitian lapangan melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Kegiatan PKM terbuka untuk seluruh mahasiswa dari berbagai program studi. Beberapa jenis PKM yang bisa dilakukan meliputi:
-
PKM Riset Eksakta (PKM-RE): Penelitian berbasis sains dan teknologi.
-
PKM Riset Sosial Humaniora (PKM-RSH): Penelitian berbasis pendekatan kemasyarakatan dan seni.
-
PKM Kewirausahaan: Pengembangan produk IPTEK sebagai komoditas usaha.
-
PKM Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM-PM): Penyelesaian masalah di lingkungan masyarakat.
-
PKM Penerapan IPTEK (PKM-PI): Solusi berbasis IPTEK untuk masalah masyarakat.
-
PKM Karsa Cipta (PKM-KC): Pembuatan produk fungsional.
-
PKM Karya Inovatif (PKM-KI): Hasil karya inovatif yang dapat diproduksi massal.
-
PKM Video Gagasan Konstruktif (PKM-VGK): Edukasi visual mengenai isu masyarakat dan negara.
-
PKM Gagasan Futuristik Tertulis (PKM-GFT): Penciptaan pemikiran masa depan melalui literatur.
-
PKM Artikel Ilmiah (PKM-AI): Penulisan artikel ilmiah untuk publikasi di jurnal nasional atau internasional.
Dr. Wachyu Hari Haji, S.Ikom., M.M., MPM., CHRA, selaku Kepala Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, memberikan panduan tentang mekanisme penulisan proposal PKM agar dapat disetujui dan menghasilkan output terbaik. Format penulisan proposal PKM mirip dengan riset skripsi yang mencakup Pendahuluan, Tinjauan Pustaka, dan Metodologi.
Beliau menekankan pentingnya penempatan kata kunci serta penggunaan bahasa yang tepat untuk proses validitas dan seleksi. Sistem Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dapat mendeteksi legitimasi dokumen proposal dan meskipun penulisan dengan AI tidak dilarang, orisinalitas tetap diutamakan untuk menjaga kredibilitas dan integritas proyek PKM Mahasiswa. Proposal Yang telah disetujui juga wajib menggunakan E-materai 10.000 yang dapat dibeli di website legal terverifikasi.
Dr. Wachyu Hari Haji menambahkan bahwa proposal yang baik harus mencakup:
-
Gambaran Umum Masyarakat Mitra: Uraian kondisi mitra dan potensi yang dapat dikembangkan, serta masalah yang dihadapi dan strategi implementasi solusi.
-
Biaya dan Jadwal Kegiatan: Perhitungan biaya berdasarkan skala prioritas untuk memaksimalkan anggaran dan menghindari misinformasi. Tipe bantuan dapat berupa in kind atau in cash.
-
Lampiran Biodata Tim dan Dosen Pendamping: Transparansi terhadap pelaksanaan kegiatan PKM dan pihak yang terlibat. Komitmen antara kedua belah pihak dalam mendukung kegiatan PKM secara kondusif.
-
Denah Detail Lokasi Mitra Program: Informasi lokasi untuk pemantauan dan evaluasi program memastikan semua kegiatan berjalan sesuai rencana.
Biro Kemahasiswaan Universitas Dian Nusantara memberikan waktu pembuatan proposal hingga Maret. Mereka juga berkomitmen mendukung program PKM Mahasiswa UNDIRA melalui pemilihan dosen pendamping yang sesuai dengan kriteria tim PKM. Selain itu, beasiswa ditawarkan kepada mahasiswa yang berhasil lolos seleksi proposal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Diharapkan kegiatan coaching ini membuka peluang bagi mahasiswa UNDIRA untuk berani menjalankan, meneliti, dan berkontribusi pada masyarakat sekitar. Seorang akademisi tidak hanya berkontribusi pada dunianya, tetapi juga turut merevolusi dunia ke arah yang lebih baik.
(Sekar Ayu / Humas UNDIRA)
Press Contact :
Biro Humas & Sekretariat Universitas Dian Nusantara
Facebook : www.facebook.com/undiraofficial
Instagram : www.instagram.com/undiraofficial
Twitter : www.twitter.com/undiraofficial
www.undira.ac.id

Kampus Tanjung Duren
Jln. Tanjung Duren Barat II No. 1
Grogol, Jakarta Barat. 11470
Kampus Green Ville
JIn. Mangga XIV No. 3
Kampus Cibubur
Jln. Rawa Dolar 65
Jatiranggon Kec. Jatisampurna, Bekasi. 17432