Lebih Dekat: Dr. Erfiana Wahyuningsih, S.T., M.T., Turut Berbagi Ceritanya Sebagai Akademisi

Dalam dunia pendidikan, riset dan pengabdian dalam mengkontribusikan ilmu pengetahuan adalah salah satu tujuan utama para akademisi, di luar kewajiban mereka untuk menuntut ilmu. Ilmu pengetahuan harus dibagikan agar bermanfaat dalam memajukan bangsa dan negara. Selain itu, riset dan kontribusi ilmiah dapat memajukan karier pribadi melalui berbagai publikasi ilmiah yang diakui dan dipatenkan.
Salah satu manfaat riset bagi akademisi, terutama tenaga pengajar atau dosen, adalah kesempatan untuk meraih gelar Doktor melalui program S3. Gelar S3 adalah penghargaan tertinggi yang dapat dicapai oleh akademisi, menunjukkan penguasaan pengetahuan khusus dan kemampuan untuk memberikan kontribusi signifikan dalam bidang ilmu pengetahuan.
Dr. Erfiana Wahyuningsih, S.T., M.T., adalah salah satu dosen tetap di Universitas Dian Nusantara yang telah berbagi pengalamannya terkait riset dan tantangan yang dihadapinya selama program Doktor. Lahir di Jombang, Jawa Timur pada 26 Juni 1992, Dr. Erfiana memulai perjalanan akademiknya di Universitas Gunadarma, meraih gelar S1 di Teknik Elektro pada tahun 2015 dan melanjutkan studi S2 di bidang yang sama pada tahun 2017.
Pada tahun 2018, Dr. Erfiana mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan studi doktoral di bidang Teknologi dan Informasi di Universitas Gunadarma, dan berhasil meraih gelar Doktor pada tahun 2024. Selama studi, beliau telah memberikan banyak kontribusi di bidang Elektronika, dengan fokus penelitian pada arus lemah dan aplikasi semikonduktor dalam perangkat elektronika.
Sebagaimana seorang peneliti pada umumnya beliau dihadapi dengan adanya keterbatasan waktu. Dr Erfiana berpendapat bahwa riset merupakan kegiatan yang sangat memakan waktu. Beliau mengaku sempat mengalami kesulitan untuk membagi waktu antara pekerjaan dan studi. Selain itu, keterbatasan teknikal seperti sulitnya penyesuaian ukuran yang tepat bagi SRAM serta kendala sinyal turut menambahkan beban riset beliau. Namun, dengan doa orangtua sekaligus kegigihannya sebagai seorang akademisi, beliau mampu menyelesaikan risetnya dengan baik.
Selepas dari berbagai riset yang telah dilakukan, Dr. Erfiana memulai karir akademisnya sebagai asisten dosen di Universitas Gunadarma pada tahun 2015, kemudian diangkat sebagai dosen tidak tetap pada tahun 2018, dan menjadi dosen tetap di Universitas Dian Nusantara pada tahun 2019. Selama masa jabatannya, beliau juga pernah menjabat sebagai Sekprodi Program Studi Teknik Elektro dari tahun 2019 hingga 2022.
Beliau telah mempublikasikan beberapa riset yang berkaitan dengan pengembangan perangkat lunak dan perangkat keras elektronik, seperti sistem alarm kebakaran dan Static Random Access Memory (SRAM). Implementasi SRAM yang diusulkan dapat meningkatkan efisiensi penggunaan energi pada smartphone dan memungkinkan pengisian daya dengan tenaga surya.
Riset revolusioner Dr. Erfiana bersama dosen Teknik Elektro Universitas Dian Nusantara lainnya berhasil mendapatkan dukungan hibah dari DIKTI, dengan dua publikasi riset yang diakui secara nasional dan internasional pada proceeding Institute of Electrical and Electronics Engineers (IEEE) pada Januari 2024.
Berbagai pencapaian dan kontribusi riset Dr. Erfiana membuatnya menjadi salah satu dosen Teknik Elektro terbaik di UNDIRA. Beliau berharap dapat melanjutkan pendidikannya ke tahap post doktoral dan mengembangkan hasil risetnya, khususnya di bidang SRAM, untuk mendukung kestabilan sumber daya baterai pada smartphone.
(Sekar Ayu / Humas UNDIRA)
Press Contact :
Biro Humas & Sekretariat Universitas Dian Nusantara
Facebook : www.facebook.com/undiraofficial
Instagram : www.instagram.com/undiraofficial
Twitter : www.twitter.com/undiraofficial
www.undira.ac.id
Lainnya

Burnout Psikologis Pada Kultur Modernitas, Seimbangkanlah Kesehatan Jiwa dan Raga
Read more
GURU BESAR PERTAMA UNDIRA: PROF. DR. ARI PURWANTI, SE., M.AK TERIMA SK GURU BESAR DARI MENDIKTI-SAINTEK
Read more
WEBINAR#41 : “Pentingnya Sumber Daya Manusia Indonesia yang Berwawasan Kebangsaan dalam Membangun Negeri.â€
Read more
Kampus Tanjung Duren
Jln. Tanjung Duren Barat II No. 1
Grogol, Jakarta Barat. 11470
Kampus Green Ville
JIn. Mangga XIV No. 3
Kampus Cibubur
Jln. Rawa Dolar 65
Jatiranggon Kec. Jatisampurna, Bekasi. 17432