html hit counter Mengasah Kemampuan Para TKMP: UNDIRA Bekerjasama Dengan KEMNAKER Adakan Pembinaan UMKM Jakarta Barat - Universitas Dian Nusantara

Mengasah Kemampuan Para TKMP: UNDIRA Bekerjasama Dengan KEMNAKER Adakan Pembinaan UMKM Jakarta Barat

Jakarta, 9 November 2024 – Dalam rangka mendukung perkembangan unit usaha mikro beserta kompetensi Tenaga Kerja Mandiri, Universitas Dian Nusantara yang bekerjasama dengan KEMNAKER membuat program Pembinaan kepada para Tenaga Kerja Mandiri Pemula (TKMP). Acara Pembinaan tersebut diadakan di kampus Greenville Universitas Dian Nusantara, Jakarta Barat. Acara tersebut dihadiri oleh banyak unit usaha mikro (UMKM) Jakarta Barat, mulai dari para pebisnis makanan dan minuman sampai dengan kerajinan.

Program tersebut juga merupakan salah satu bentuk kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) serta realisasi dari Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam rangka memberikan pembekalan ilmu pengetahuan dan teknologi kepada masyarakat sekitar. Pada kesempatan kali ini para pendamping TKMP yaitu; Bapak Eriklex Donald, Ibu Desi Ramayanti, Bapak Rengga Sendrian, Bapak Zainal Arifin, Bapak M. Faruq Abdullah, Bapak Lutfi Alhazami, Ibu Lina Giantari, Bapak Anton Kurniawan, Bapak Achmad Tarmizi, Bapak Izmirta Rachman dan Ibu Wenny Desty Febrian, bertugas memberikan pembinaan kepada para TKMP.

Para pelaku UMKM yang telah terdaftar dalam acara tersebut, nantinya mendapatkan instruktur pendamping yang terdiri dari para dosen Universitas Dian Nusantara. Dalam kegiatan tersebut, terdapat pemberian materi ajaran terhadap mekanisme perbisnisan dengan agar dapat mengetahui tata cara pembuatan Nomor Induk Berusaha (NIB), penyusunan ide bisnis, dan penyusunan arus kas harian.

1

Kegiatan tersebut bukan hanya memberikan mekanisme terkait efektifitas dalam menjalani usaha, pada kesempatan tersebut juga merupakan kesempatan bagi para pelaku TKMP UMKM untuk menjual produk terpilihnya melalui Pojok Wirausaha.

Dengan diadakannya pengumpulan peserta TKMP ini, para pendamping berharap para peserta nantinya mampu menjalankan usahanya dengan baik sehingga juga bisa mengatur bisnis, keuangan, dan penyusunan kas harian.

(Frederick Marcus / Direktorat Inovasi dan Pengembangan Usaha UNDIRA)

Press Contact :

Biro Humas & Sekretariat Universitas Dian Nusantara

[email protected]

Facebook : www.facebook.com/undiraofficial
Instagram : www.instagram.com/undiraofficial
Twitter : www.twitter.com/undiraofficial
www.undira.ac.id

Lainnya

Kampus Tanjung Duren

Jln. Tanjung Duren Barat II No. 1

Grogol, Jakarta Barat. 11470

Kampus Green Ville

JIn. Mangga XIV No. 3

Kampus Cibubur

Jln. Rawa Dolar 65

Jatiranggon Kec. Jatisampurna, Bekasi. 17432