Merangkai Kisah Sukses: Refleksi Wisuda UNDIRA Menuju Masa Depan

Universitas Dian Nusantara (UNDIRA) akan menggelar Wisuda ke-2 pada tanggal 19 Oktober 2024, bertempat di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, Jawa Barat. Kegiatan ini bertepatan dengan perayaan Dies Natalis UNDIRA yang ke-5, dan akan diikuti oleh sekitar 650 mahasiswa dari berbagai jurusan. Momentum ini menjadi waktu yang tepat bagi para lulusan untuk merefleksikan perjalanan panjang yang telah mereka lalui, baik dalam kehidupan akademis maupun pengembangan pribadi di UNDIRA.
Selama masa studi di UNDIRA, para mahasiswa telah melalui berbagai tantangan dan pencapaian. Menjelang penutupan babak pendidikan ini, tidak ada salahnya untuk sejenak melihat ke belakang dan merenungkan semua usaha, kerja keras, dan pengalaman yang telah membentuk mereka hingga saat ini.
Dalam kurun waktu empat tahun, UNDIRA telah berkembang pesat dengan jumlah mahasiswa yang kini mencapai lebih dari 6.000 mahasiswa, tersebar di tiga kampus: Tanjung Duren, Green Ville, dan Cibubur. Namun, perjalanan menuju wisuda ini tidaklah selalu mulus. Pandemi COVID-19 yang melanda pada tahun 2020 sempat menjadi hambatan besar bagi seluruh sektor, termasuk pendidikan. Meskipun demikian, UNDIRA mampu bangkit dan menunjukkan ketangguhan dalam menghadapi krisis tersebut.
Setelah pandemi, UNDIRA terus berinovasi dan berkembang, membuktikan komitmennya untuk menjadi institusi pendidikan yang unggul. Dengan visi untuk menghasilkan lulusan yang Visioner, Berintegritas, dan Profesional, UNDIRA siap memenuhi tuntutan dunia industri dan kewirausahaan berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi pada tahun 2030.
Pada tanggal 9 Desember 2023, UNDIRA telah sukses menggelar Wisuda perdana di The Krakatau Grand Ballroom, TMII, Jakarta Timur, bertepatan dengan perayaan Dies Natalis ke-4. Pada kesempatan itu, sebanyak 352 wisudawan resmi dilantik oleh Prof. Dr. H. Suharyadi, menandai momen bersejarah bagi UNDIRA.
Sejumlah lulusan UNDIRA telah menunjukkan prestasi yang luar biasa, salah satunya Riki Aprianto, S.M., yang menjadi pembicara dalam Webinar yang diselenggarakan Biro Marketing UNDIRA bertajuk "Masa Depanmu Tidak Ditentukan oleh Dimana Kampusmu." Dalam kesempatannya, Riki menekankan pentingnya prinsip-prinsip kehidupan yang Visioner, Berintegritas, dan Profesional, sejalan dengan nilai-nilai UNDIRA. Ia menegaskan bahwa pengembangan karakter adalah kunci keberhasilan di masa depan.
Wisuda ke-2 UNDIRA ini akan diadakan dengan suasana dan lokasi yang berbeda, memberikan nuansa yang semakin matang dan bermakna. Sebagai penutup dari perjalanan perkuliahan, acara wisuda ini diharapkan tidak hanya menjadi momen kebanggaan bagi para lulusan dan orang tua mereka, tetapi juga menjadi langkah awal kontribusi mereka bagi bangsa dan negara.
(Danang Respati Wicaksono / HUMAS UNDIRA)
Press Contact :
Biro Humas & Sekretariat Universitas Dian Nusantara
Facebook : www.facebook.com/undiraofficial
Instagram : www.instagram.com/undiraofficial
Twitter : www.twitter.com/undiraofficial
www.undira.ac.id
Lainnya

Kampus Tanjung Duren
Jln. Tanjung Duren Barat II No. 1
Grogol, Jakarta Barat. 11470
Kampus Green Ville
JIn. Mangga XIV No. 3
Kampus Cibubur
Jln. Rawa Dolar 65
Jatiranggon Kec. Jatisampurna, Bekasi. 17432