Halalbihalal & Milad NBO ke-5: Merajut Silaturahmi dan Memaknai Kebersamaan dalam Bingkai Spiritualitas dan Budaya

Minggu, 13 April 2025 - Mempererat tali silaturahmi dan kembali bersama mengabadikan momen yang berharga dengan para rekan tercinta, pertemuan secara luring Ngaji Bareng Online (NBO) kembali lagi diadakan dengan penuh makna dan kehangatan. Acara kali ini juga bertepatan dengan Milad ke-5 komunitas NBO sekaligus Halalbihalal 1446 H di Aula Universitas Dian Nusantara Jakarta Barat.
Prof. Dr. Muhammad Komaruddin Hidayat, selaku pentausiyah dalam acara Milad NBO ke-5 tahun ini, yang juga pernah menjabat sebagai Rektor Universitas Islam Indonesia selama dua periode jabatan (2006–2010 dan 2010–2015), mengungkapkan bahwa sesungguhnya halalbihalal merupakan perpaduan aktivitas keadaan dan budaya.
Agama tanpa budaya, tidak memiliki pondasi yang kuat. Menurut Prof. Dr. Muhammad Komaruddin Hidayat, terdapat momen tertentu dimana agama akan berbenturan dengan budaya serta sebaliknya. Beliau melanjutkan bahwa agama mampu memasuki berbagai kebudayaan, dikarenakan berbagai kondisi geopolitik serta sosial yang berbeda beda. Oleh karena itu warna agama akan dipengaruhi oleh budaya lokal masyarakat sekitarnya.
Budaya bahkan akan tercermin kepada karakteristik masyarakat. Sebagai contoh, beliau menyebutkan bahwa shalat berjamaah akan membiasakan masyarakat untuk mengantre. Keberadaan Tauhid dan Etika yang terlahir dari peleburan antara budaya beserta agama niscaya akan membentuk pola pikir, sikap dan perilaku manusia yang baik. Hal tersebut secara perlahan akan menumbuhkan rasa menghargai dan memuliakan orang disekitar.
Selepas dari melihat bagaimana korelasi antara agama beserta budaya dapat membentuk karakteristik masyarakat dan sifat mereka, terdapat faktor lain yang dapat mempengaruhi kebaikan sekaligus keyakinan agama masyarakat yakni kualitas moral dan standar sosial.
Menanggapi keadaan generasi muda Indonesia yang “Ketika muda, walaupun fisik dan kreativitas anak muda berada pada titik tertingginya, namun mereka kurang akan kualitas spiritual mereka tetap behind. Hal sebaliknya terjadi pada kaum lansia”, ujar Prof. Dr. Muhammad Komaruddin Hidayat.
Sebagai kaum berintelektual, beliau menyarankan generasi muda jangan hanya membatasi diri mereka dengan keindahan yang dapat terlihat mata. Beliau menekankan bahwa keindahan memiliki berbagai perspektif. Keindahan secara fisikal, estetika, dan spiritual sesungguhnya dapat menciptakan makna kehidupan yang memiliki satu kesatuan yang utuh.
Prof. Dr. Muhammad Komaruddin Hidayat melanjutkan “kita kerap diarahkan dengan berbagai pengalihan duniawi. Maka dari itu, keberadaan NBO turut mendukung perkembangan generasi muda untuk tidak hanya meningkatkan keimanan, namun juga memperluas sudut pandang agar dapat menjadi pribadi yang lebih bijaksana dan berbakti Allah SWT”. ujar beliau.
Hal serupa juga dirasakan oleh ketua panitia Milad NBO ke-5, bpk. Ir. Agustanzil Sjahroezah, MPA., dan founder komunitas Ngaji Bareng Online (NBO), bpk. Dr. Ir. Muhammad Hasanuddin Thoyieb, MM., yang menyimpulkan perkataan Prof. Dr. Muhammad Komaruddin Hidayat bahwa semenjak pendirian forum NBO pada tanggal 12 April 2020 lalu hingga Milad ke-5 pada tahun ini, forum NBO telah berkembang pesat atas karunia dan naungan Allah SWT.
“NBO ini merupakan salah satu hal yang spesial, karena kita berkumpul di NBO ini untuk meningkatkan kualitas iman dan taqwa melalui Al-Quran. Guru kita bpk. Dr. Ir. Muhammad Hasanuddin Thoyieb, MM. membedah Al-Quran mulai dari surah Al-Fatihah sampai dengan surah An-Nas. Jadi semua tema, ayat dan hadits disajikan secara menyeluruh sehingga kita dapat mendalami Al-Quran secara mendalam”, Ujar Bpk. Ir. Agustanzil Sjahroezah.
Beliau melanjutkan bahwa dalam NBO ini semua tergabung dalam 1 komunitas yang diarahkan oleh bpk. Dr. Ir. Muhammad Hasanuddin Thoyieb bukan hanya kepada 1 arah Habluminallah secara individual, namun juga secara merata dengan konsep Habluminannas. Dengan begitu, tertanam rasa solidaritas dan kebersamaan dalam keluarga besar NBO.
Halalbihalal sekaligus Milad NBO ke-5 kali ini dibuka dengan segmen Pasar Salam yang melibatkan sesi penghubungan kembali tali silaturahmi antara peserta, dan kemudian dilanjutkan dengan lantunan Sholawat.
Tidak sampai disitu, demi melengkapi kesegaran rohani para hadirin, maka dibacakan surah Al-Fath (48: 1-5) oleh Ustadz Mahfuzul Khulqi yang berisikan tentang janji Allah SWT yang berisikan penyempurnaan nikmat dan petunjuk jalan lurus kepada Rasulullah SAW beserta kaum Muslimin atas kemenangan yang telah diraih.
Milad NBO ke-5 tahun tiba pada penghujung acaranya. Dengan doa yang dipanjatkan seluruh peserta dipimpin oleh Ustadz Dr. KH. Ahsin Sakho Muhammad, maka diharapkan kita semua dapat diberi kesehatan, kemakmuran beserta kesempatan agar dapat berjumpa kembali di Milad NBO selanjutnya, amin ya rabbal alamin.
(Kornelia Johana Dacosta - Sekar Ayu / Humas UNDIRA)
Press Contact :
Biro Humas & Sekretariat Universitas Dian Nusantara
Facebook : www.facebook.com/undiraofficial
Instagram : www.instagram.com/undiraofficial
Twitter : www.twitter.com/undiraofficial
www.undira.ac.id

Kampus Tanjung Duren
Jln. Tanjung Duren Barat II No. 1
Grogol, Jakarta Barat. 11470
Kampus Green Ville
JIn. Mangga XIV No. 3
Kampus Cibubur
Jln. Rawa Dolar 65
Jatiranggon Kec. Jatisampurna, Bekasi. 17432