html hit counter Hari Konsumen Internasional: Membangun Loyalitas Melalui Branding dan Komunikasi - Universitas Dian Nusantara

Hari Konsumen Internasional: Membangun Loyalitas Melalui Branding dan Komunikasi

14 Maret 2025

Hari Konsumen Internasional yang diperingati setiap tanggal 15 Maret, merupakan momen penting untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang hak-hak konsumen. Hari Konsumen Internasional kembali mengingatkan betapa pentingnya perlindungan dan transparansi produk maupun jasa yang ditawarkan kepada para konsumen demi menjunjung tinggi praktik bisnis yang sehat dan adil. 

Pembentukan Hari Hak Konsumen Internasional tentunya telah menginspirasi berbagai negara di belahan dunia untuk menetapkan peraturan yang mengatur perlindungan konsumen. Indonesia merupakan salah satu negara yang telah menerapkan aturan perlindungan konsumen melalui Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 berkaitan dengan Perlindungan Konsumen Republik Indonesia. 

Perlindungan konsumen tentunya dimulai marketing campaign sebuah branding. Branding dapat menjadi kunci penentu pusat perhatian konsumen. Sayangnya mayoritas branding pada saat ini sangat mengutamakan quantity dan target dibandingkan dengan customer relation yang baik. Selain berlandaskan strategi marketing yang eye-catching melalui logo dan slogan sebagai media komunikasi visual, Branding yang baik tentunya juga harus memiliki transparansi agar dapat membangun loyalitas pelanggan yang kuat. 

Ketika perusahaan mampu menciptakan hubungan emosional dengan pelanggan, maka loyalitas akan terbentuk. Pelanggan yang loyal tidak hanya akan terus membeli produk atau layanan dari merek tersebut, tetapi juga dapat merekomendasikan kepada orang lain melalui pengalaman positif mereka secara langsung tanpa adanya campur tangan pihak lain.

Branding yang efektif harus mampu memahami dan memenuhi kebutuhan pelanggan. Riset pasar, survei kepuasan, serta pemanfaatan data pelanggan menjadi kunci dalam menciptakan layanan yang relevan dan personal. Konsumen modern juga menginginkan transparansi dan etika bisnis yang jelas. Brand yang jujur dalam komunikasi, harga, serta komitmennya terhadap keberlanjutan akan lebih dipercaya oleh pelanggan.

Dalam rangka menunjang ketertarikan sebuah brand atau layanan, Public Relations memiliki peran penting dalam menjaga loyalitas masyarakat serta ketertarikan para stakeholder. Melalui output media serta komunikasi dengan berbagai media external yang baik, Public Relations dapat membangun profile company untuk publik.

Tidak sampai disitu saja, Public Relations dapat memberikan support dalam menangani umpan balik konsumen. Respons cepat terhadap keluhan atau pertanyaan dari konsumen menunjukkan bahwa perusahaan peduli terhadap pengalaman pelanggan mereka. Komunikasi dua arah tersebut dapat meningkatkan kepercayaan dan loyalitas publik.

Selain itu, aksi sosial berupa public campaign yang dilakukan dapat menjadi jembatan interaktif dimana publik dapat menjalin tali silaturahmi antara pihak perusahaan dan masyarakat sekitar. Sebagai salah satu institusi pendidikan, Universitas Dian Nusantara (UNDIRA) kerap mengadakan berbagai Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) yang tidak hanya dapat menumbuhkan kesejahteraan masyarakat namun juga mencerdaskan taraf sosial agar mereka dapat membangun tatanan komunitas secara otodidak kedepannya.

Hari Konsumen Internasional menjadi momen refleksi bagi perusahaan untuk mengevaluasi strategi branding. Dengan pendekatan yang lebih berpusat pada pelanggan, brand tidak hanya dapat meningkatkan kepuasan konsumen, tetapi juga membangun hubungan yang lebih kuat dan berkelanjutan. Di era digital yang penuh pilihan, loyalitas pelanggan adalah aset berharga yang perlu dijaga melalui branding yang transparan, personal, dan bernilai bagi konsumen.

(Evelynie dan Kornelia Johana Dacosta / HUMAS UNDIRA)

Press Contact :

Biro Humas & Sekretariat Universitas Dian Nusantara

[email protected]

Facebook : www.facebook.com/undiraofficial
Instagram : www.instagram.com/undiraofficial
Twitter : www.twitter.com/undiraofficial
www.undira.ac.id

Lainnya

Kampus Tanjung Duren

Jln. Tanjung Duren Barat II No. 1

Grogol, Jakarta Barat. 11470

Kampus Green Ville

JIn. Mangga XIV No. 3

Kampus Cibubur

Jln. Rawa Dolar 65

Jatiranggon Kec. Jatisampurna, Bekasi. 17432