Suara yang Tak Pernah Padam: Perjalanan Singkat Radio dari Masa ke Masa

Setiap tahun, pada tanggal 13 Februari, dunia memperingati Hari Radio Sedunia, sebuah perayaan yang diinisiasi oleh UNESCO pada tahun 2011. Hari ini bukan hanya untuk mengenang keberadaan radio sebagai salah satu inovasi teknologi terpenting abad ke-20, tetapi juga untuk mengapresiasi peran vital radio dalam membentuk masyarakat modern.
Sebagai salah satu media komunikasi elektronik, Radio mampu menjangkau dan menggerakan segala lapisan masyarakat. Radio dapat dijumpai hampir di berbagai tempat, dan bahkan beberapa perangkat handphone pernah memiliki fitur radio yang dapat diakses dengan mudah. Kekuatan radio terletak pada kemampuannya untuk menyampaikan pesan audio yang membangkitkan emosi dan pemikiran.
Salah satu bukti sejarah dari peran penting radio dapat terlihat pada penggunaan radio selama Perang Pasifik, di mana Jepang menggunakan radio untuk menyebarkan informasi tentang invasi dan mengobarkan semangat juang pasukan. Contoh lain adalah di Indonesia, ketika radio digunakan untuk menyebarkan berita Proklamasi Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945. Melalui kedua kasus tersebut, dapat dilihat bahwa radio bukan hanya perantara untuk menyebarkan informasi, tetapi juga sebagai penggerak masyarakat.
Saat ini, kemajuan teknologi informasi dan komunikasi telah memberikan aksesibilitas kepada seluruh masyarakat, mempromosikan keberagaman suara, dan menjadi sumber edukasi, serta hiburan yang tak tergantikan.
Radio, yang sebelumnya hanya dapat didengar melalui stasiun tertentu dengan jarak terbatas, kini dapat diakses oleh semua kalangan. Bahkan, masyarakat saat ini dapat membuat "channel" radio mereka sendiri tanpa membutuhkan perangkat yang rumit seperti peralatan pemancar dan antena. Di era modern ini, dengan bantuan jaringan internet yang baik serta perangkat sederhana seperti mikrofon atau smartphone yang dapat merekam audio dan video, siapa pun dapat menjadi penyiar.
Untuk mendukung pengembangan mahasiswa yang inovatif dan kreatif, Universitas Dian Nusantara (UNDIRA) menyediakan Laboratorium Radio sebagai sarana pembelajaran dan praktik. Lab ini memungkinkan mahasiswa untuk mempelajari penggunaan perangkat broadcasting serta mengasah keterampilan komunikasi mereka melalui berbagai program radio UNDIRA. Program Studi Ilmu Komunikasi UNDIRA juga membekali mahasiswa dengan pengetahuan dasar mengenai teknik penyiaran dan jurnalistik, sehingga mereka siap terjun ke dunia industri media.
Radio UNDIRA sendiri telah hadir dalam bentuk aplikasi Android yang dapat diunduh oleh civitas akademika UNDIRA dan masyarakat umum. Melalui aplikasi ini, pendengar dapat mengakses berbagai informasi seputar UNDIRA, termasuk program akademik, kegiatan kampus, serta konten inspiratif dan edukatif lainnya.
(Kornelia Johana / Humas UNDIRA)
Press Contact :
Biro Humas & Sekretariat Universitas Dian Nusantara
Facebook : www.facebook.com/undiraofficial
Instagram : www.instagram.com/undiraofficial
Twitter : www.twitter.com/undiraofficial
www.undira.ac.id

Kampus Tanjung Duren
Jln. Tanjung Duren Barat II No. 1
Grogol, Jakarta Barat. 11470
Kampus Green Ville
JIn. Mangga XIV No. 3
Kampus Cibubur
Jln. Rawa Dolar 65
Jatiranggon Kec. Jatisampurna, Bekasi. 17432