html hit counter Sukses Menulis Skripsi: Memilih Metode Penelitian yang Tepat - Universitas Dian Nusantara

Sukses Menulis Skripsi: Memilih Metode Penelitian yang Tepat

08 Februari 2025

Menulis skripsi merupakan tantangan tersendiri bagi mahasiswa, terutama dalam menentukan metode penelitian yang sesuai. Pemilihan metode penelitian yang tepat akan berpengaruh pada bagaimana penelitian dilakukan, bagaimana data dikumpulkan, serta bagaimana hasilnya dianalisis. Oleh karena itu, memahami karakteristik dan perbedaan metode penelitian menjadi langkah awal yang krusial dalam proses penyusunan skripsi.

Penentuan pertanyaan penelitian serta fokus kajian yang jelas akan membantu mahasiswa dalam memilih metode penelitian yang sesuai. Mahasiswa perlu merumuskan dan merefleksikan tujuan utama penelitian mereka agar dapat membangun landasan yang kuat bagi studi yang akan dilakukan. 

Selain itu, konsultasi dengan dosen pembimbing menjadi langkah penting untuk memastikan bahwa penulisan skripsi tersusun secara sistematis dan terarah. Diskusi dengan pembimbing juga memungkinkan mahasiswa memperoleh masukan yang konstruktif terhadap riset yang tengah dikembangkan, sehingga mereka lebih siap dalam menghadapi proses sidang skripsi dan mampu mempertahankan penelitian mereka dengan lebih meyakinkan.

Setelah mahasiswa menentukan topik penelitian mereka, langkah selanjutnya adalah memilih metode penelitian yang sesuai. Secara umum, terdapat dua pendekatan utama yang sering digunakan dalam penelitian akademik, yaitu penelitian kualitatif dan kuantitatif. Memahami perbedaan antara keduanya akan sangat membantu mahasiswa dalam menyusun skripsi yang sesuai dengan topik dan tujuan penelitiannya.

Pengertian Penelitian Kualitatif dan Kuantitatif

  • Penelitian Kualitatif berfokus pada pemahaman mendalam terhadap suatu fenomena. Metode ini lebih fleksibel dan sering digunakan dalam ilmu sosial, humaniora, serta bidang yang membutuhkan interpretasi subjektif. Hasil penelitian kualitatif biasanya berupa deskripsi naratif yang menjelaskan bagaimana dan mengapa suatu fenomena terjadi.

  • Penelitian Kuantitatif berbasis pada angka dan analisis statistik. Metode ini digunakan untuk menguji hipotesis dan menemukan pola hubungan antar variabel. Jika penelitian kualitatif lebih menekankan "mengapa" sesuatu terjadi, penelitian kuantitatif lebih menekankan "seberapa besar" atau "seberapa sering" suatu fenomena terjadi dalam bentuk analisa metematis.

Penentuan teknik penelitian kualitatif dan kuantitatif tentunya tidak berdasarkan keinginan belaka. Setiap riset memiliki beberapa karakteristiknya sendiri yang mungkin memerlukan data nominal dan analisa matematis. Maka dari itu beberapa hal lain yang harus diingat dalam menentukan metode kualitatif dan kuantitatif yakni;

1. Tujuan dan Pendekatan

  • Kualitatif: Bertujuan untuk memahami makna, perspektif, atau pengalaman individu dan kelompok dalam konteks tertentu.
  • Kuantitatif: Bertujuan untuk mengukur variabel, menguji hipotesis, serta mengidentifikasi pola atau hubungan antar variabel secara sistematis.

2. Metode Pengumpulan Data

  • Kualitatif: Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, observasi langsung, studi kasus, dan analisis dokumen. Biasanya, jumlah responden lebih sedikit, tetapi dengan informasi yang lebih mendalam.
  • Kuantitatif: Data dikumpulkan melalui survei, kuesioner, eksperimen, dan data statistik. Umumnya teknik sampling kuantitatif melibatkan banyak responden untuk memperoleh data yang dapat digeneralisasikan ke populasi yang lebih luas.

3. Hasil dan Penyajian Data

  • Kualitatif: Hasil penelitian biasanya disajikan dalam bentuk narasi, kutipan dari responden, atau deskripsi tematik yang mendalam.
  • Kuantitatif: Hasil penelitian disajikan dalam bentuk angka, tabel, grafik, dan hasil uji statistik yang menunjukkan hubungan antar variabel.

Menentukan metode penelitian yang tepat adalah langkah awal yang sangat penting dalam menyusun skripsi. Dengan memahami perbedaan ini, mahasiswa dapat menentukan pendekatan yang paling sesuai untuk penelitian mereka serta menyusun skripsi yang lebih terarah dan berbobot. Diharapkan artikel ini dapat menjadi pengenalan awal terhadap metode riset kepada mahasiswa Universitas Dian Nusantara agar dapat menentukan topik riset dan fokus penelitian mereka dengan baik.

(Kornelia Johana / Humas UNDIRA)

Press Contact :

Biro Humas & Sekretariat Universitas Dian Nusantara

[email protected]

Facebook : www.facebook.com/undiraofficial
Instagram : www.instagram.com/undiraofficial
Twitter : www.twitter.com/undiraofficial
www.undira.ac.id

Lainnya

Kampus Tanjung Duren

Jln. Tanjung Duren Barat II No. 1

Grogol, Jakarta Barat. 11470

Kampus Green Ville

JIn. Mangga XIV No. 3

Kampus Cibubur

Jln. Rawa Dolar 65

Jatiranggon Kec. Jatisampurna, Bekasi. 17432