Membara Dengan Semangat: Mahasiswa UKM Karate UNDIRA Kembali Mencetak Prestasi di IPB Cup
Jakarta, 23 September 2024 - Kabar baik kembali datang dari UKM Karate Universitas Dian Nusantara. Pada tanggal 22 September 2024, tiga mahasiswa Universitas Dian Nusantara berhasil mencetak kemenangan dalam acara turnamen karate yang bertempatan di Gymnasium Kampus IPB Dramaga, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Acara turnamen tersebut berlangsung selama tiga hari, mulai dari tanggal 20 s.d 22 September 2024.
Turnamen tersebut diadakan oleh PENGCAB TI Kabupaten Bogor kegiatan tersebut diadakan dibawah KEMENPORA sebagai bentuk program Piala KEMENPORA. Turnamen tersebut diperuntukan bagi para pelajar dan mahasiswa, salah satu dari Universitas yang lolos untuk mengikuti babak final adalah Universitas Dian Nusantara.
Universitas Dian Nusantara memiliki Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang merupakan wadah kegiatan ekstrakulikuler yang dapat diambil para mahasiswa di luar kelas untuk mengembangkan minat, bakat dan keahlian tertentu. Salah Satu diantaranya merupakan UKM Karate yang merupakan salah satu dari cabang peminatan Unit Kegiatan Olahraga.
Dalam kesempatan tersebut, Universitas Dian Nusantara membawa tiga atlet karate terbaik sebagai Representatif UKM Karate UNDIRA yang terdiri dari dua mahasiswa dari Program Studi Manajemen dan satu mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi, yakni;
-
Andi Chesaria Nurrahmatia Samad (111231279 / Manajemen)
-
Deby Valencia (111231406 / Manajemen)
-
Tegar Adriansyah Satriadji (Ilmu Komunikasi)
Pertandingan tersebut terdiri dari dua sesi yang berbasis dari dua komponen utama dalam Karate, seni bela diri asal Korea Selatan yakni Poomsae dan Kyorugi. Dalam kegiatan tersebut ketiga mahasiswa yang mengikuti berhasil meraih medali perunggu pada dua sesi pertandingan Kumite dan Kata, atau dengan kata lain level Senior dan Junior.
Dengan berjalannya pertandingan tersebut maka sekali lagi UNDIRA berhasil mengharumkan namanya dalam ajang kompetisi IPB Cup tersebut. Diharapkan kedepannya UNDIRA tetap dapat mempertahankan posisinya di bidang olahraga dan menjadi jaya sebagaimana yang tertanam dalam jiwa para mahasiswa UKM Karate UNDIRA.
(Danang Respati Wicaksono / HUMAS UNDIRA)
Press Contact :
Biro Humas & Sekretariat Universitas Dian Nusantara
Facebook : www.facebook.com/undiraofficial
Instagram : www.instagram.com/undiraofficial
Twitter : www.twitter.com/undiraofficial
www.undira.ac.id
Kampus Tanjung Duren
Jln. Tanjung Duren Barat II No. 1
Grogol, Jakarta Barat. 11470
Kampus Green Ville
JIn. Mangga XIV No. 3
Kampus Cibubur
Jln. Rawa Dolar 65
Jatiranggon Kec. Jatisampurna, Bekasi. 17432